8.23.2008

Hiduplah Apa Adanya dan Nikmatilah...

"Enak ya jadi kamu.. kayaknya ga ada masalah deh...seneng terus dan gak ada pikiran berat..". Hehehe itulah yang sering terlontar oleh seseorang terhadap orang lain. Memang tidak salah pepatah bijak yang mengatakan "rumput tetangga selalu terlihat lebih hijau". Ya, selalu melihat orang lain hidupnya lebih enak dari kita, padahal semua itu belum tentu karena hanya sekedar tampilan luar saja. Sebenarnya hidup itu simple, apa yang, kita nikmati saja dan bersyukur kita masih mendapatkan nikmat itu, sekecil apapun itu, dan kalau nikmat itu besar maka berbagilah. Sudah itu saja, insya Allah kita akan menikmati hidup kita.

Itu pah mah menurut pendapatku aja ya.. kalo hidup ini tuh sebenernya sama aja kok, mau kita kaya apa miskin, sama!, ga beda, yang membedakan tuh cuma 1 doang "gaya hidup" udah itu aja. orang yang kaya mendapatkan penghasilan yang lebih besar dan pastinya mereka juga akan mengeluarkan pengeluaran yang tidak kalah besarnya karena kebutuhan mereka lebih banyak dari kita dan dengan price yang pastinya akan lebih besar pula. misalnya kita yang tidak punya mobil tidak akan pusing dengan service mobil atau taksi, tinggal bayar abang bus kota 2.500 perak udah sampe, ketika rekreasi contoh lainnya.. pastinya kita sebagai orang yang kelas ekonomi biasa akan memilih tempat yang lumayan tapi murah yang penting bisa enjoy bersama, bus juga udah cukup, tapi mereka yang level ekonomi tinggi mungkin harus naik pesawat dengan biaya yang tidak sedikit. padahal judul keduanya sama aja "rekreasi", saat beli baju atau sandal, kita sebagai orang biasa pasti beli seadanya yang penting nyaman di pakai asal murah, tapi mereka akan membeli yang penting bermerek asal bisa gaya dan gak kalah sama temen-temennya, padahal judulnya sama "di pake", itulah... gaya hidup yang membuat semuanya menjadi mahal. padahal.... taukah kalian.......

"Ketahuilah, bahwa sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah permainan dan suatu yang melalaikan, perhiasan dan bermegah-megah antara kamu serta berbangga-banggaan tentang banyaknya harta dan anak, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan para petani; kemudian tanaman itu menjadi kering dan kamu lihat warnanya kuning kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat (nanti) ada azab yang keras dan ampunan dari Allah serta keridhaan-Nya. Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu." (Al hadid:20)

“Katakanlah, kesenangan dunia Cuma sedikit dan akhirat lebih baik bagi orang yang bertaqwa” (Q.S An-Nisaa’ :77)

"Sesungguhnya kehidupan dunia hanyalah permainan dan senda gurau. Dan jika kamu beriman dan bertakwa, Allah akan memberikan pahala kepadamu dan Dia tidak akan meminta harta-hartamu." (Q.S Muhammad: 36)

so, Teman, setiap orang itu punya kehidupannya masing-masing, punya usaha dan takdirnya masing-masing. maka jadilah diri kita sendiri, selalu bersyukur dan nikmati apa yang ada yang kita punya dan jangan liat orang lain!, karena orang lain punya kehidupan sendiri-sendiri yang tidak sama dengan kita", jangan sekali-kali ingin sama dengan orang lain karena yang kita lihat belum tentu itu yang menggambarkan kondisi sebenarnya. dari semua penjelasan di atas, intinya cuma satu. "manusia semua sama, yang membedakan adalah gaya hidupnya". itu yang terlihat dan bisa di kaji oleh mata manusia, pun itu semua hanyalah tipuan belaka dan tidak kekal. tapi bagi Allah, yang membedakan adalah tingkat keimanan kita, so.. lakukanlah yang terbaikmu hari ini untuk dirimu dan orang lain, sebelum kamu benar-benar tidak bisa melakukan apa-apa walaupun untuk dirimu sendiri. bersyukurlah dengan segala yang ada dan lakukanlah yang terbaik......that's the point!.
semoga yang membaca postingan ini, Allah berikan kemudahan dalam kehidupannya dan kemudahan dalam segala urusannya. amin.
/>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar Anda di blog ini. :)

-- Admin Dourbest2day.blogspot.com --