Tulisan ini terinspirasi dari pertanyaan beberapa teman tentang kehidupan di Canada. Aku sering mengatakan bahwa Canada asyik, bagi yang pake jilbab pun bukan suatu halangan untuk tinggal di sini karena toleransi orang-orang non muslim di Canada lebih mending dibandingkan mereka yang di USA. Ada beberapa teman masjid yang mereka dulunya tinggal di Amrik kemudian pindah ke Canada. Dari penuturan mereka, dibandingkan di Amerika, Canada lebih nyaman untuk dijadikan tempat tinggal bagi muslim. Di Canada lebih bebas dan lebih tenang dalam menjalankan agama. Alhamdulillaah, pun ketika dalam jam kerja dan kita butuh shalat, kita tinggal bilang akan menjalankan ibadah in shaa Allaah mereka akan mengizinkan. Alhamdulillaah semakin bertambah jumlah kaum muslimin di sini karna ada setiap saja yang masuk Islam.Semoga Allaah berikan mereka semua hidayah agar semakin banyak dan banyak lagi yang menjadi muslim. Aamiin.
Itu sisi baiknya Alhamdulillaah. Tapi ketika kita tinggal di suatu wilayah, tentunya kita harus benar-benar memikirkan bagaimana kehidupan kita di sana. Di Canada khususnya wilayah Richmond, Vancouver, biaya hidup di sini sangat mahal dibandingkan dengan kota lainnya. Maka ketika kita hidup di sini minimal salah satu dari anggota keluarga, suami atau istri harus bekerja untuk menopang kehidupan rumah tangga. Ketika belum ada yang bekerja maka akan sangat sulit untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Susahkah mencari kerja di Canada?. Jawabannya mari saya ceritakan sebuah kisah. Hampir mereka yang datang ke Canada, yang ingin mengadu nasib dengan bekerja di sini, mereka biasaya bukan sembarang orang. Biasanya mereka mempunyai karir yang sangat bagus di negara asalnya. Ada yang di negara asalnya jadi dokter, insinyur (engineer), dll dan mereka sangat optimis akan mendapatkan pekerjaan di bidang yang sama ketika sampai di Canada. Tetapi ketika mereka mulai melamar pekerjaan, mereka terkaget-kaget tidak ada satupun perusahaan yang mau menerima dia bekerja karena tidak ada Canadian certificate dan tidak ada pengalaman bekerja di Canada. 2 hal ini yang sangat penting untuk mencari pekerjaan di Canada.
Saya teringat ada beberapa teman saya salah satunya dokter dari Pakistan. Di Pakistan dia sudah sangat sukses tapi ingin tinggal di Canada agar anaknya mendapatkan pendidikan dengan taraf Internasional. Pindahlah mereka ke Canada. Setelah di Canada, mereka melamar pekerjaan ke sana ke mari tidak mendapatkan pekerjaan akhirnya mereka stress dan bingung. Ingin kembali ke Pakistan tapi tetap ingin membesarkan dan menyekolahkan anaknya di Canada. Bingung setelah sampai di Canada. Beberapa teman juga, mereka datang ke Canada untuk mengadu nasib, ternyata masalah mereka sama. Mereka tidak mendapatkan pekerjaan sesuai bidangnya. Akhirnya karena butuh menyambung hidup, mereka asal bekerja, ada yang jadi supir taksi, ada yang bekerja sebagai pelayan di fastfood restaurant, ada yang bekerja sebagai pengangkut sampah dan lain sebagainya hanya untuk menyambung hidup. Padahal sekali lagi, di negara asalnya, mereka adalah orang-orang cerdas, pintar dan sukses. Tapi karena belum memiliki pengalaman bekerja di Canada dan/atau tidak memiliki Canadian certificate maka mereka tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan. Semua tulisan atau cerita ini bukan untuk menakut-nakuti tetapi untuk memberikan informasi keadaan yang sebenarnya di sini, agar kita bersiap-siap secara mental, fisik dan materi ketika sudah sampai di Canada. Bergabunglah dengan berbagai komunitas di sini, inshaa Allaah mereka akan senang membantu. Contoh komunitas yang bisa dikunjungi adalah RMCS.
Biasanya, untuk mendapatkan pengalaman bekerja di Canada, kita bisa menjadi volunteer di suatu organisasi (contohnya RMCS di atas). Karena volunteer sama saja dengan bekerja hanya bedanya tidak ada bayaran (tidak ada salary). Lalu untuk mendapatkan Canadian Certificate, kita harus mengetahui dulu pekerjaan apa yang ingin kita lakukan dan certificate apa yang harus kita punya. Untuk mendapatkan Canadian Certificate ini kita harus sekolah atau mengambil kursus sesuai bidang pekerjaan yang ingin kita apply. Ini contoh sekolah untuk mendapatkan certificate, Vancouver Community College, Kwantlen. Kalo ini contoh health care certificate bagi mereka yang ingin bekerja di health care, food safe certificate bagi yang ingin bekerja di restaurant. Lama sekolahnya berbeda-beda, ada yang 6 bulan, ada yang 2 tahun malah ada yang sampai 4 atau 5 tahun, tapi ada juga yang cuma 1 hari.
Untuk informasi lebih lanjut bisa di baca di sini.
Segini dulu ya informasinya teman-teman. Kalau ada pertanyaan silahkan bertanya di kolom komentar. Terima kasih. Semoga Allah selalu mudahkan urusan kalian semuanya. Aamiin.
Itu sisi baiknya Alhamdulillaah. Tapi ketika kita tinggal di suatu wilayah, tentunya kita harus benar-benar memikirkan bagaimana kehidupan kita di sana. Di Canada khususnya wilayah Richmond, Vancouver, biaya hidup di sini sangat mahal dibandingkan dengan kota lainnya. Maka ketika kita hidup di sini minimal salah satu dari anggota keluarga, suami atau istri harus bekerja untuk menopang kehidupan rumah tangga. Ketika belum ada yang bekerja maka akan sangat sulit untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Susahkah mencari kerja di Canada?. Jawabannya mari saya ceritakan sebuah kisah. Hampir mereka yang datang ke Canada, yang ingin mengadu nasib dengan bekerja di sini, mereka biasaya bukan sembarang orang. Biasanya mereka mempunyai karir yang sangat bagus di negara asalnya. Ada yang di negara asalnya jadi dokter, insinyur (engineer), dll dan mereka sangat optimis akan mendapatkan pekerjaan di bidang yang sama ketika sampai di Canada. Tetapi ketika mereka mulai melamar pekerjaan, mereka terkaget-kaget tidak ada satupun perusahaan yang mau menerima dia bekerja karena tidak ada Canadian certificate dan tidak ada pengalaman bekerja di Canada. 2 hal ini yang sangat penting untuk mencari pekerjaan di Canada.
Situs-situs ini sangat membantu mencari pekerjaan di Canada |
Saya teringat ada beberapa teman saya salah satunya dokter dari Pakistan. Di Pakistan dia sudah sangat sukses tapi ingin tinggal di Canada agar anaknya mendapatkan pendidikan dengan taraf Internasional. Pindahlah mereka ke Canada. Setelah di Canada, mereka melamar pekerjaan ke sana ke mari tidak mendapatkan pekerjaan akhirnya mereka stress dan bingung. Ingin kembali ke Pakistan tapi tetap ingin membesarkan dan menyekolahkan anaknya di Canada. Bingung setelah sampai di Canada. Beberapa teman juga, mereka datang ke Canada untuk mengadu nasib, ternyata masalah mereka sama. Mereka tidak mendapatkan pekerjaan sesuai bidangnya. Akhirnya karena butuh menyambung hidup, mereka asal bekerja, ada yang jadi supir taksi, ada yang bekerja sebagai pelayan di fastfood restaurant, ada yang bekerja sebagai pengangkut sampah dan lain sebagainya hanya untuk menyambung hidup. Padahal sekali lagi, di negara asalnya, mereka adalah orang-orang cerdas, pintar dan sukses. Tapi karena belum memiliki pengalaman bekerja di Canada dan/atau tidak memiliki Canadian certificate maka mereka tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan. Semua tulisan atau cerita ini bukan untuk menakut-nakuti tetapi untuk memberikan informasi keadaan yang sebenarnya di sini, agar kita bersiap-siap secara mental, fisik dan materi ketika sudah sampai di Canada. Bergabunglah dengan berbagai komunitas di sini, inshaa Allaah mereka akan senang membantu. Contoh komunitas yang bisa dikunjungi adalah RMCS.
Biasanya, untuk mendapatkan pengalaman bekerja di Canada, kita bisa menjadi volunteer di suatu organisasi (contohnya RMCS di atas). Karena volunteer sama saja dengan bekerja hanya bedanya tidak ada bayaran (tidak ada salary). Lalu untuk mendapatkan Canadian Certificate, kita harus mengetahui dulu pekerjaan apa yang ingin kita lakukan dan certificate apa yang harus kita punya. Untuk mendapatkan Canadian Certificate ini kita harus sekolah atau mengambil kursus sesuai bidang pekerjaan yang ingin kita apply. Ini contoh sekolah untuk mendapatkan certificate, Vancouver Community College, Kwantlen. Kalo ini contoh health care certificate bagi mereka yang ingin bekerja di health care, food safe certificate bagi yang ingin bekerja di restaurant. Lama sekolahnya berbeda-beda, ada yang 6 bulan, ada yang 2 tahun malah ada yang sampai 4 atau 5 tahun, tapi ada juga yang cuma 1 hari.
Untuk informasi lebih lanjut bisa di baca di sini.
Segini dulu ya informasinya teman-teman. Kalau ada pertanyaan silahkan bertanya di kolom komentar. Terima kasih. Semoga Allah selalu mudahkan urusan kalian semuanya. Aamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih atas komentar Anda di blog ini. :)
-- Admin Dourbest2day.blogspot.com --